Kenapa Ada Ayat Alquran yang tidak Ada Artinya?

Pertanyaan
Assalamu'alaikum Wr.Wb...

Begini Ustadz, saya pernah ditanya oleh seseorang tapi saya bingung tidak mengetahui jawabannya. Pertanyaannya adalah kenapa untuk alif lam mim, kemudian Yaasiin tidak ada artinya  di Al Qur'an padahal Al-Qur'an itu adalah sebagai penuntun seluruh umat manusia tetapi kenapa kalimat tersebut tidak diartikan?

Saya mohon untuk dijelaskan Ustad. Terima kasih.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb


Jawaban
Wa'alaikumsalam warrahmatullahi wabarakatuh
Semoga Allah SWT merahmati kita semua

1.Benar, alif lam mim dan sejenisnya. Banyak ahli tafsir yang mengatakan Allahlah yang lebih tahu maknanya. Meskipun disana ada sebagian ahli tafsir yang mencoba mencari tahu apa maknanya. Tetapi hampir semuanya tidak ada dasar yang kuat.

2.Hal ini tidak menghilangkan fungsi al-Qur'an sebagai panutan. Bab panutan sudah dicover dalam ayat-ayat yang lain.


3.Bahkan sebagian ahli tafsir menangkap satu hikmah yang indah sekali. Beliau berkomentar adanya huruf-huruf terpotong semisal alif lam mim dalam al-Qur'an yang hanya Allah yang tahu maknanya memberikan hikmah kepada kita bahwa ada ilmu dimana Allah tidak memberitahukannya kepada makhluknya bahkan kepada Nabinya. Kemudian secara berjenjang ada ilmu yang diberikan kepada Nabinya bukan kepada yang lain. Ada ilmu yang diberikan ke level di bawahnya semisal sahabat,kemudian seterusnya. Ada ilmu yang Allah berikan kepada sebagian hambanya tidak kepada sebagian hambanya yang lain. Semuanya ini agar manusia saling menghargai.

Ustadz Muchsinin Fauzi, LC
Pertanyaan : ustadz@rol.republika.co.id
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © 2013. Berita Menarik - All Rights Reserved
Design by Gusti Putu Adnyana Powered by idblogsite.com