Pemanasan Global dan Solusi yang Dapat Anda Lakukan di Rumah

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgNlreJ6iKJ_Ldl9yuRYAmlNXEx_pC7rQgSWly1UUhnBA9_uLH_K1LCOcI0fCfd0iZ4EkqdIwpVfiDirNE5J1UD16y0Av7k1Kjm49kMT2z6Y7ZXv5vRk1FMU0KYHaEl-_bIDi7uvMQqnWfW/s1600/pemanasan-global.jpg 
Hai gan, kamu sudah lihatkan di TV atau media lainnya tentang pemanasan global (global warming) dan dampaknya seperti perubahan iklim yang ekstrem, bencana alam, dan bolongnya lapisan ozon.
            Seperti yang kalian ketahui bahwa pemanasan global diakibatkan oleh ulah kita sendiri yang cenderung merusak alam dan cenderung b0rooosss(he..he..). berikut gambar-gambar tentang dampak pemanasan global (global warming).
            Setiap masalah pasti ada solusinya. Begitu pula dengan pemanasan global. Semua solusi itu dapat kita lakukan di rumah. Berikut adalah solusinya  :

1.      Memaksimalkan cahaya alam.
Memaksimalkan cahaya alam dapat kita lakukan dengan cara perbanyak jendela, perbesar ukurannya, pilih yang tidak dibatasi oleh frame, dapat di buka lebar, dan transparan. Hal itu memungkinkan cahaya masuk dan menerangi ruangan.
Menggunakan warna cat yang cerah pun dapat memaksimalkan penerangan dalam rumah kamu (seperti warna putih, kuning, dan orange).
2.      Memakai peralatan elektronik dengan baik dan efisien.
Sesuaikan kapasitas kerja mesin dengan kebutuhan . contoh: komputer anda menyalakan komputer lalu anda mematikan komputer tersubut karena tiba-tiba ingin buang air besar lalu setelah buang air besar anda menyalakan komputer itu lagi. Hal itu tidak baik karena tegangan listrik akan naik turun dan menyebabkan anda menjadi boros listrik dan biaya yang anda keluarkan lebih besar. Lebih baik anda menyalakannya terus atau menggunakan stabilizer (alat untuk menstabilkan listrik). Dan kalau sudah tidak digunakan lagi baru matikan.
3.      Memperlancar sirkulasi udara.
Rumah yang baik memiliki sirkulasi udara yang baik agar tidak panas. Caranya saat menggunakan kaca sebaiknya selipkan penghalang berupa kisi-kisi dan kanopi.

Meletakkan tanaman hijau setinggi jendela rumah di sekitar rumah anda juga dapat memperlancarkan sirkulasi udara di rumah anda.
4.      Tata letak barang.
Tempatkan barang yang berukuran besar seperti lemari dirapatkan dengan dinding. Dan jarak antara barang-barang elektronik dengan dinding jangan terlalu dekat agar sirkulasi hawa panas mesin lancar.
5.      Menghemat listrik.
Menghemat listrik dapat kita lakukan dengan mematikan perangkat elektronik seperti lampu, komputer, TV, AC dan lain-lain saat tidak dipakai atau anda sedang bepergian kecuali lampu teras jangan dimatikan ketika anda bepergian untuk waktu yang lama karena hal itu untuk keamanan rumah anda dari pencuri.
Nah 5 hal tadi dapat kita lakukan di rumah kita masing-masing. Udah dulu ya gan capek nih ngetik. Pegel……
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © 2013. Berita Menarik - All Rights Reserved
Design by Gusti Putu Adnyana Powered by idblogsite.com