Home » Berita Mancanegara » Anjing Ini Berpenghasilan Rp 180 Juta Sebulan
Anjing Ini Berpenghasilan Rp 180 Juta Sebulan
NEW YORK - Berapa rata-rata penghasilan manusia dalam satu bulan? Mungkin Anda akan kaget dengan penghasilan Bodhi, seekor anjing asal New York. Pendapatan tinggi Bodhi karena dia bisa bergaya bak foto model mengenakan pakaian-pakaian pria rancangan para desainer ternama.
Foto-fotonya di berbagai media sosial sangat impresif dan dinanti banyak orang. Bahkan Bodhi memiliki 150.000 pengikut hanya di akun Instagram-nya saja. Bagaimana Bodhi bisa menjadi anjing terkenal dan kaya seperti ini? Simak penjelasan pemilik Bodhi, Yena Kim dan David Fung.
"Awalnya kami mengenakan pakaian kepada Bodhi hanya untuk lucu-lucuan. Namun, dia kemudian malah berpose seperti Blue Steel dan Magnum (karakter dalam film Zoolander)," kata kedua orang itu kepada majalah Fast Company.
David menambahkan, dia kemudian mengunggah foto-foto Bodhi mengenakan pakaian ke Facebook dengan tujuan hanya untuk bersenang-senang saja.
Tanpa dinyana, foto Bodhi berpose mengenakan pakaian pria sangat populer dan menyebar cepat di dunia maya. Ketenaran Bodhi ini kemudian ditangkap Ben Lashes, yang mewakili selebriti internet seperti Grumpy Cat dan Scumbag Steve.
"Dia (Ben Lashes) mendatangi kami namun meminta bagian 20 persen dari penghasilan Bodhi. Artinya dia akan mengurus aspek kreatifnya, kami tidak menerima tawaran itu," ujar Yena Kim.
Akhirnya, Yena dan David memutuskan untuk "memasarkan" sendiri anjing mereka yang tampan itu dan ternyata mereka mendulang sukses besar. Akhirnya David dan Yena berhenti bekerja lalu mencurahkan perhatiannya untuk Bodhi.
Bodhi kini kerap tampil di televisi, sesi pemotretan dan menjadi bintang iklan media sosial untuk situs Menswear Dog. Dari semua aktivitasnya itu Bodhi bisa mendapatkan rata-rata 15.000 dolar atau sekitar Rp 180 juta sebulan.
"Saat saya berhenti bekerja, semua rekan kerja saya tahu alasannya. Namun kepada bagian SDM saya mengatakan sedang memulai usaha sendiri," ujar Yena Kim.
"Saya tak ingin mengatakan, saya berhenti bekerja karena ingin mendandani anjing saya," lanjut Kim sambil terbahak.
tribunnews.com
Cloud Labels
Affiliate Marketing
Artikel Dan Berita
Artikel Motivasi
Berita Mancanegara
Bisnis Online
blogging
Download Lagu Nasyid
Dunia Foto Dan Gambar
Dunia Islam
E-Books
English Article
Health
Hiburan
Komunitas Kita
Kuliner
Lirik Lagu
Mobile and PDA
Movies
Olahraga
PC Games
Pengetahuan
Play Game Flash
Selebritis
Software
Sports News
Teknologi
tentang islam
Tips Dan Trik
Top 10
Unik Dan Menarik
Useful Articles
Video
Video Religi
Posting Komentar