Gara-gara Polusi, 10.600 Warga Iran Mati Lebih Cepat

REPUBLIKA.CO.ID, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan kematian mendadak 10.600 warga Iran hingga tahun depan akibat polusi udara.

Ketua Pusat Kesehatan Lingkungan Kerja di Kementerian Kesehatan Iran, Doktor Nedafi menyatakan, "Berdasarkan laporan WHO, hingga 2012 diperkirakan sebanyak 10.600 warga Iran akan meninggal lebih cepat akibat polusi udara. Sepertiga dari angka tersebut adalah warga Tehran dan sepertiga sisanya di berbagai Propinsi yang mengalami badai debu."

Nedafi mengatakan, "Dalam sidang terkait upaya pengurangan tingkat polusi udara di dalam kota, dibahas soal pengaruh masing-masing bahan bakar dalam memperparah kondisi polusi di Tehran."

Menyinggung keberadaan 37 stasiun pengukur polusi di Tehran, Nedafi menjelaskan, "Faktor terpenting yang meningkatkan polusi di Tehran adalah masalah populasi dan tingkat konsumsi bahan bakar."
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright © 2013. Berita Menarik - All Rights Reserved
Design by Gusti Putu Adnyana Powered by idblogsite.com