Poligami walaupun dalam Islam dihalalkan, namun tidak semua pria bisa melakukannya seperti yang di firmankan Allah dalam Al-Quran yaitu:
“Dan jika kamu takut tidak akan dapat berlaku adil terhadap (hak-hak) perempuan yatim (bilama kamu mengawininya), maka kawinilah wanita-wanita (lain) yang kamu senangi ; dua, tiga atau empat. Kemudian jika kamu takut tidak akan dapat berlaku adil, maka (kawinilah) seorang saja, atau budak-budak yang kamu miliki. Yang demikian itu adalah lebih dekat kepada tidak berbuat aniaya” [An-Nisa : 3]
Lantas bagaimana pandangan Teh Ninih, istri pertama Aa Gym diawal menjalani kenyataan dirinya yang mengalami hal tersebut, dan kini perkawinan Teh Ninih dan Aa Gym sedang dalam masalah karena sudah 2 kali dijatuhkan talak. Semoga saja apapun masalah yang mereka hadapi dalam rumah tangganya diberikan jalan keluar terbaik dari Allah SWT
Mengutip sebuah hadis Rasul SAW yg mengatakan bahwa ketika kita mendo’akan kebaikan untuk orang lain, maka malaikat akan mengaminkan do’a kita dan memohon kepada Allah agar kita diberi kebaikan yang sama seperti do’a kita kepada orang tersebut. Jadi jangan merugikan diri sendiri dengan berprasangka atau mencaci orang lain apalagi untuk masalah yang bukan urusan kita. [Sumber]
Posting Komentar