Detroit - Dari sekian banyak mobil yang beredar di Amerika, mobil-mobil Honda ternyata merupakan mobil yang paling disenangi para pencuri disana. Dua mobil Honda yakni Accord dan Civic menjadi mobil yang paling banyak dicuri tahun lalu.
Menurut data yang dikeluarkan oleh National Insurance Crime Bureau dan dilansir USA Today, Selasa (9/8/2011) dua mobil Honda tersebut dianugerahi sebagai dua mobil paling diincar pencuri. Terutama Accord model tahun 1994 dan Civic model tahun 1995.
Di bawah duo Honda tersebut ada Toyota Camry lansiran tahun 1991 yang juga menjadi incaran banyak pengemudi.
Kebanyakan mobil yang masuk dalam daftar 10 mobil paling banyak di curi ini adalah mobil-mobil keluaran tahun 90an dan awal 2000an. Berbagai tipe dan merek hadir mulai dari Honda, Toyota, Chevrolet, Ford, Dodge dan Acura.
Dan daftar mobil yang paling banyak dicuri ini merupakan pertama kalinya sejak tahun 2002 dimana produk-produk lokal Amerika yang kebanyakan diproduksi di Detroit mendominasi daftar dibanding brand-brand mobil asing. Ford menyumbang 3 tipe mobil yang paling banyak dicuri di Amerika, Dodge dua tipe dan Chevrolet 1 tipe.
Berikut daftar 10 mobil yang paling banyak dicuri di Amerika Serikat:
1. 1994 Honda Accord
2. 1995 Honda Civic
3. 1991 Toyota Camry
4. 1999 Chevrolet Pickup (Full Size)
5. 1997 Ford F150 Series/Pickup
6. 2004 Dodge Ram
7. 2000 Dodge Caravan
8. 1994 Acura Integra
9. 2002 Ford Explorer
10. 1999 Ford Taurus
Cloud Labels
Affiliate Marketing
Artikel Dan Berita
Artikel Motivasi
Berita Mancanegara
Bisnis Online
blogging
Download Lagu Nasyid
Dunia Foto Dan Gambar
Dunia Islam
E-Books
English Article
Health
Hiburan
Komunitas Kita
Kuliner
Lirik Lagu
Mobile and PDA
Movies
Olahraga
PC Games
Pengetahuan
Play Game Flash
Selebritis
Software
Sports News
Teknologi
tentang islam
Tips Dan Trik
Top 10
Unik Dan Menarik
Useful Articles
Video
Video Religi
Posting Komentar