Ia jelaskan, Tornado mogok sekitar pukul 18.00 WIB. Diakuinya, sekitar 15 pengunjung yang sedang menikmati wahana tersebut wajahnya pucat dan sempat panik.
"Memang saat itu (Rabu malam) ada pengunjung sebanyak 15 orang sedang menikmati wahana tersebut," jelasnya. Namun Sofia membantah, kabar kalau ada korban jiwa yang terluka saat Tornado tidak berfungsi.
"Silahkan cek kalau memang ada korban jiwa, kami pihak Ancol akan bertanggungjawab," katanya. Menurut Sofia tidak berfungsinya Tornado, akibat turbinnya rusak. Dikatakan Sofia wahana Tornado, telah mendapat sertifikasi ISO 9001-2008.
republika.co.id
Posting Komentar